Bangun Sirkuit Drag Race Bertaraf Nasional, Untuk Tingkatkan Prestasi

Sidoarjo l Lampumerah.id – Untuk meningkatkan prestasi atlet balap, sekaligus mengembangkan ekonomi masyarakat sekitar.
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, bakal membangun lintasan sirkuit drag race bertaraf Nasional di Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Rencana pembangunan sirkuit tersebut sudah dilakukan feasibility study (FS) atau studi kelayakan pembangunan dengan pagu anggaran Rp 150 juta (biaya konsultan).

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Joko Supriyadi mengatakan kajian pembangunannya sudah selesai dilakukan. Pihaknya juga menggandeng konsultan handal di bidangnya.
Berkaitan dengan lokasi sirkuit drag race masih dalam pembahasan. Namun bisa dipastikan berada di daerah Tulangan.

“Untuk pembangunannya kami serahkan ke Bappeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah), termasuk lokasinya,” Kata Joko Supriyadi, Selasa (05/04/21).

Joko menambahkan, anggaran pembangunan Sirkuit Drag Race ini, tidak masuk dalam anggaran tahun 2021. Karena anggaran pada tahun 2021, masih digunakan untuk pembangunan infrastruktur lainnya. Pihaknya memperkirakan pembangunan Sirkuit drag race itu, akan dibangun pada tahun anggaran 2022.
“Mungkin tahun depan, sudah mulai dibangun,” Ungkapnya.

Dengan adanya pembangunan Sirkuit drag race bertaraf Nasional di Kecamatan Tulangan ini. Nantinya  bisa meningkatkan prestasi atlet balap di Sidoarjo. Selain itu, ia berharap dengan adanya sirkuit drag race itu, bisa mengangkat ekonomi masyarakat sekitar.

“Saya berharap dengan adanya sirkuit itu dapat meningkatkan prestasi atlet balap Sidoarjo. Dan juga tidak ada lagi balap liar yang dilakukan di jalan umum,” harapnya.

Terpisah Ketua Komisi C DPRD Sidoarjo Suyarno meminta pembangunan sirkuit drag race untuk segera dibangun. Sebab, lapangan balap tersebut dapat menampung hobi dari kalangan millenial.

“Kalau sudah ada sirkuit resmi, anak-anak muda tidak lagi balapan di jalan raya. Ini penting untuk menyalurkan bakat dan prestasi dari mereka,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *