Bupati Gresik Salurkan BLT DBHCHT Kepada 213 Warga Kecamatan Benjeng

GRESIK | lampumerah.id – Bupati Gresik H. Fandi Akhmad Yani menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) 2023, di Pendopo Kantor Kecamatan Benjeng, Sabtu (23/9).

Bupati menyampaikan, bantuan ini dari hasil pajak rokok dengan pita cukai yang kemudian dikembalikan ke masyarakat, berupa bantuan langsung tunai yang bersumber dari DBHCHT.

“Penerimanya, merupakan masyarakat miskin yang belum menerima bansos apapun, “ujar bupati didampingi Kepala Dinas Sosial Umi Khoiroh dan Kepala Kantor Pos Indonesia cabang Gresik Maestro Yunan.

Kepala Dinas Sosial Umi Khoiroh mengatakan, BLT yang bersumber dari DBHCHT untuk Kecamatan Benjeng akan diberikan kepada 213 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) berasal dari 80 petani dan 133 lainnya dari masyarakat menurut pendataan kami sedang membutuhkan bantuan.

213 penerima ini berasal 19 desa dari 22 desa di Kecamatan Benjeng. Untuk 3 desa yang lainnya karena sesuatu hal, pengajuannya masih belum memenuhi indikator yang ditetapkan.

“Mudah-mudahan bantuan tunai langsung ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, “pungkasnya.

Usai menyerahkan bantuan secara simbolis, bupati memantau langsung penyaluran BLT sambil menyapa warga yang akan menerima bantuan.

Handoyo (62) warga Desa Klampok penerima BLT tampak tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya saat ditanya langsung bupati. Bapak ? uangnya nanti dipergunakan untuk apa ? tanya bupati.

“Alhamdulillah, bisa buat untuk membeli sembako, terima kasih bapak bupati dan pak kepala desa, “ujarnya dengan wajah sumringah.

Disela acara pembagian BLT DBHCHT bupati dicurhati warga Desa Gluranploso bahwa KPM atas nama almarhumah Rawi (64) asal Dusun Prambon Desa Bulangkulon sudah meninggal dunia beberapa waktu lalu, namun bantuan tersebut diwakilkan Rozi (70) suaminya.

Mendengar curhatan tersebut Gus Yani langsung merespon bahwa keluarga tersebut sudah masuk pendataan, namun saat tahapan penyaluran yang bersangkutan meninggal dunia. (san)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru