Petugas Satpol PP Pergoki, Mobil Tanki Buang Cairan Diduga Limbah B3

Bekasi | Lampumerah.id – Seorang petugas Satpol PP Kabupaten Bekasi, memergoki sebuah mobil truk tanki, bernopol .T 83 30 N . membuang cairan berwarna hitam, diduga cairan tersebut mengandung limbah B3.

Dalam video durasi 1 menit 13 detik, terlihat dua orang yang sedang membuang cairan dari truk tanki warna kuning, ke area lahan kosong di jalan Cilangkara, Desa Cicau, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (14/2/2023) pagi.

Dalam video yang direkaman Fadlun petugas Satpol PP, menginterogasi supir truk bernama Aleh, mengaku sudah mendapatkan ijin dari seseorang yang disebutkan dia bernama Ica.

Supir truk tersebut mengelak yang di buang bukannya limbah pabrik, melainkan limbah cair dari katering. Ia juga sempat mengaku, bahwa mobil yang ia bawa berasal dari Citarik, Cikarang Timur.

Petugas Satpol PP yang merekam, juga sempat meminta Kepada Pelaku memperlihatkan KTP dan melaporkan nya ke Dinas Terkait. Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari Instansi terkait akan Video tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *