Jakarta | lampumerah.id – Koordinator program Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Pulau Jawa dan Bali, Luhut Binsar Panjaitan menyampaikan kabar baik soal Covid-19.
Menurutnya, kebijakan PPKM Darurat untuk Pulau Jawa dan Bali yang selama ini diterapkan telah berhasil menurunkan angka penyebaran pandemi Covid-19 dalam kurun waktu dua bulan lebih.
Hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya wilayah dalam aglomerasi Pulau Jawa dan Bali yang mengalami penurunan jumlah kasus positif Covid-19.
Kendati demikian, Luhut menyampaikan pernyataan Presiden Jokowi soal Covid-19 yang tidak akan bisa selesai dalam waktu singkat.
Menurutnya, masyarakat harus bergegas menyiapkan diri untuk bisa hidup berdampingan dengan Covid-19.
“Bapak Presiden menyampaikan pesan bahwa Covid-19 ini tidak akan hilang dalam waktu yang singkat, dan kita perlu menyiapkan diri untuk hidup bersama Covid-19, ujar Luhut dikutip dari Genpi, Selasa, 7 September 2021.
Luhut berpesan bahwa dengan adanya penurunan kasus ini tidak boleh dinilai dan dirayakan secara berlebihan.
Justru, Luhut meminta agar masyarakat tetap meningkatkan kewaspadaannya dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
“Apa yang dicapai kita bersama hari ini, tentunya bukanlah bentuk euforia yang harus dirayakan. Kelengahan sekecil apapun yang kita lakukan ujungnya akan terjadi peningkatan,” tegasnya.
Ia menambahkan, jika masyarakat lengah dalam menerapkan prokotol kesehatan maka tidak menutup kemungkinan akan terjadi peningkatan kasus kembali.
Lebih lanjut, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi ini mengatakan, ada banyak restoran dan kafe yang ada di wilayah DKI Jakarta yang tidak patuh terhadap protokol kesehatan.
“Yang tidak patuh terhadap protokol kesehatan hingga pada akhirnya harus dilakukan tindakan penutupan selama tiga hari ke depan,” pungkas Luhut Panjaitan.