Mempeihatinkan ! Kondisi Jalan Rusak Dan Berlubang Dikeluhkan Pengguna Jalan Dan Warga Popoh Wonoayu.

Sidoarjo | Lampu Merah.id – Masih saja kita jumpai jalan di Kabupaten Sidoarjo terlihat rusak dan berlubang, jalan yang rusak kondisinya memprihatinkan itu lebih tepatnya terletak di Dusun Popoh,Desa Popoh,Wonoayu.

Terlihat jalan yang rusak itu, kalau dari arah utara mulai pasar tradisional Desa Popoh sampai ke selatan pertigaan menuju kantor Desa Popoh.

Lubang jalan yang rusak mengangah itu bervariasi ukurannya.Untuk lebarnya hingga sampai 2 meter dan kedalaman pun sampai 10 cm.

“Kami sebagai warga meminta agar adanya tindakan perbaikan jalan yang berlubang itu,”beber warga sebut saja Bejo,Rabu(22/1/2025).

Ia menambahkan,apalagi musim hujan seperti ini,jalan yang rusak itu tidak kelihatan karena tergenang air,ini sangat membahayakan pengguna jalan.

“Pernah waktu itu,memakan korban, pengendara sepeda motor jatuh.Untung saja tidak memakan korban jiwa.Hanya sepeda motornya saja yang rusak dan korban mengalami lecet dibagian lutut kaki. Mungkin jatuhnya, tidak mengetahui bahwa ada lubang jalan yang rusak karena tertutup genangan air,” ujarnya.

Senada,dengan warga Popoh yang juga sekaligus Ketua LSM GEMAS Imam mengatakan,kondisi jalan yang rusak ini sudah lama tidak ada tindakan perbaikan.

“Kami berharap ke Pemkab Sidoarjo melalui Dinas PU BMSDA turun langsung memperbaiki jalan yang rusak agar tidak ada lagi korban pengguna jalan,” tegasnya.** Del/Aw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *