Foto: Istimewa
Gus Yani melaunching Bulan Dana PMI 2022 di Hotel Aston Inn, Rabu (14/9).
GRESIK | lampumerah.id – Bupati Gresik, H. Fandi Akhmad Yani mengapresiasi kinerja Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gresik, dalam kegiatan kemanusiaan dan sosial terutama ikut dalam pengendalian wabah Covid-19.
“Di usia ke-77 hanya selisih bulan dengan HUT RI, sesuai tema yang diusung Terus Tebar Kebaikan, ke depan tantangan PMI semakin berat,” ujar bupati saat menghadiri Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 PMI, yang dibarengi dengan launching Bulan Dana PMI 2022 di Hotel Aston Inn, Rabu (14/9).
Menurut Gus Yani, sapaan akrab bupati, PMI selalu hadir dalam memberikan bantuan dan layanan pada masyarakat. Terutama korban konflik, bencana, krisis kesehatan, mendiseminasikan nilai-nilai kemanusiaan dan hukum humaniter internasional.
“Mungkin kalau sekadar layanan donor darah, masyarakat sudah banyak yang tahu. Namun ada satu layanan dari PMI yang menarik perhatian saya, yaitu Restoring Family Links,” ujar mantan Ketua DPRD Gresik.
Ditambahkan, sesuai artinya layanan PMI ini disebut dengan pemulihan hubungan keluarga. Intinya adalah, siapa yang memerlukan pencarian anggota keluarga, PMI siap membantu.
“Ini kan luar biasa, jarang dari kita tahu bahwa terdapat layanan PMI yang seperti ini, karena bagi saya keluarga itu sangatlah penting,” imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Gus Yani menyematkan PIN, piagam dan minigold kepada pendonor sukarela 50 kali yang diwakili 15 orang secara simbolis.
Selain itu, bupati juga menyerahkan piagam penghargaan kepada instansi kontributor donor darah yaitu PT. Smelting, PT. Indospring, Serikat Karyawan Petrokimia Gresik, PT. Liku Telaga, RSUD Ibnu Sina, dan RS Semen Gresik.
Tampak hadir Wakil Bupati Aminatun Habibah, Sekretaris PMI Provinsi Jatim Dwi Suyatno, Ketua PMI Kabupaten Gresik H. Achmad Nadlir, Kepala Kantor Kemenag Gresik Sahid, Ketua Paguyuban Tulang Rusuk Surabaya (PTRS) Eko Santoso serta relawan PMI kecamatan se Kabupaten Gresik. (san)
Komentar