Capek Jadi Pendukung, Golkar Usung Airlangga Presiden Dan Targetkan Kursi Wabup Sidoarjo, Di Pemilu 2024

Sidoarjo l Lampumerah.id — Dalam acara buka bersama, keharaman Al-Qur’an, santunan anak yatim-piatu dan pengarahan strategis pemenangan Partai Golkar, di Fave Hotel, Sabtu (23/04/22).
Adies Kadir Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar menyampaikan target-target Partai Golkar pada pemilu 2024 di depan ratusan kader.

Target yang disampaikan Wakil Ketua Komisi lll DPR RI itu adalah Partai Golkar sebagai pemenang Pemilu 2024 dan mensukseskan pencalonan Airlangga Hartarto sebagai Presiden 2024.

“Pilkada nanti, saya ingin ada kader terbaik Golkar Sidoarjo bisa menjadi salah satu pimpinan daerah, minimal wakil bupati, kalau hanya jadi pendukung kita sudah capek,” Kata Adies Kadir saat menggelar silaturahmi dengan DPD Partai Golkar Sidoarjo, relawan, simpatisan dan seluruh kader Golkar di Favehotel Sidoarjo, Sabtu malam (23/4/2022).

Di samping itu, Adies Kadir yang juga Sekretaris Fraksi Golkar juga menargetkan ada penambahan kursi di DPRD Sidoarjo, dari 4 kursi menjadi 8 kursi.

Menurutnya, menjadi partai pendukung pada pilpres ataupun pilkada saja tidak cukup. Pada Pemilu nanti merupakan momentum terbaik untuk memberikan pengabdian kepada masyarakat.
“Semua kader atau relawan harus tetap bekerja keras. Apapun yang dibutuhkan Golkar Sidoarjo bilang saja ke saya, saya akan berikan. Tapi kalau yang tidak bisa kerja ganti saja,” ungkapnya dihadapan ratusan kader Golkar Kota Delta.

Sementara, Ketua DPD Partai Golkar Sidoarjo Adam Rusydi menegaskan bahwa semua level kepengurusan mulai tingkat desa hingga pengurus kecamatan di Kota Delta sudah selesai. Dan siap mewujudkan target tersebut.

“Desa-desa sudah selesai melaksanakan Musdes. Sebagai ujung tombak partai, kader yang ada di desa juga banyak yang aktif di kegiatan sosial kemasyarakatan termasuk di Platform Media Sosial,” ucapnya.

Selain itu, Anggota DPRD Jatim itu menambahkan, di bawah kepemimpinannya Partai Golkar Sidoarjo telah membuka Rumah Konseling lengkap dengan dokter psikolog.

“Jadi kalau ada warga yang butuh konseling terkait berbagai hal bisa datang, dan ini gratis. Dan yang terbaru ini ada Ambulans Gratis, siap layani masyarakat Sidoarjo 24 Jam,” pungkasnya.

Dalam acara silaturahmi tersebut, dihadiri langsung Ketua DPD Partai Golkar Jatim, Sarmuji, Ketua Fraksi Golkar DPRD Jatim, Blegur Prijanggono dan ratusan pengurus, kader, relawan dan simpatisan Partai Golkar Sidoarjo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *