Lamer | Jakarta – Musikus Ahmad Dhani bebas dari penjara, Senin (30/12/2019) pagi tadi. Massa yang menyambut di Rutan Cipinang. mengacungkan dua jari.

Salam dua jari pada kampanye Pilpres lalu berarti dukungan terhadap pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Meskipun ini sudah usang, tapi masih mereka gunakan.

Ahmad Dhani keluar dari Rutan Cipinang, Jalan Bekasi Timur Raya, Jakarta Timur, Senin (30/12/2019) pukul 09.33 WIB. Didampingi istrinya, Mulan Jameela.

Turut mendampingi juga ketiga anak Ahmad Dhani yaitu Ahmad Al Ghazali, Ahmad El Jalaludin Rumi dan Abdul Qodir Jaelani. Mereka memakai kopiah.

Setelah keluar dari rutan, Ahmad Dhani bersama keluarga menaiki Unimog.

Teriakan takbir dan lantunan salawat mengiringi kepergian Dhani menuju kediamannya di Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Saat diwawancarai wartawan, Ahmad Dhani mengaku akan berada di rumahnya saja selepas bebas.

“Di rumah aja,” kata Ahmad Dhani ketika ditanya bagaimana selanjutnya setelah dia bebas di Rutan Cipinang, Senin (30/12/2019).

Ahmad Dhani dan keluarganya sudah beranjak dari Rutan Cipinang tak lama setelah bebas.

Kebebasan Ahmad Dhani disambut para pendukungnya yang berkumpul sejak pagi di Rutan Cipinang. Massa membawa sejumlah poster yang menunjukkan dukungan untuk Ahmad Dhani.

Massa yang menyambut kebebasan Ahmad Dhani dari Rutan Cipinang juga meneriakkan takbir. (*)