Bekasi | Lampumerah.id – Kasus Akun facebook bodong yang mengatasnamakan Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja kembali berulah, kali ini Kepala Desa Cikarang Kota RA Gunawan menjadi korbannya, akun aplikasi whatsapp miliknya ikut diretas hanya lewat chating di fitur pesan facebook.
Berdasarkan pengakuan Shinta Darmayanti istri Sang Kepala Desa, mengungkapkan awalnya Ia menerima permintaan pertemanan dari sebuah akun bernama Bang Eka yang secara tampilan sama persis dengan akun resmi milik Bupati Bekasi.
“Tadinya dapat permintaan pertemanan, saya liat itu semua foto dan postingannya ya pak Bupati, jadi saya konfrimasi.
Melalui pesan inbok mesegger akun bodong tersebut meminta nomor whatshapp berikut verifikasinya, Korban tidak menyangka akun mengatasnamakan Bupati Bekasi adalah penipu “Senin (26/4/2021)
“Saya kasih karna gak nyangka itu akun palsu” ungkap Shinta dihadapan awak media,”ucap shinta.
Setelah beberapa menit akun whatsapp milik sang Kades tidak lagi bisa digunakan dan sudah berpindah tangan. Alhasil, sebagian besar kontak yang ada pada grup whatsapp yang ada, mendapatkan pesan permintaan transfer uang puluhan juta.
“Iya itu kirim pesan minta transfer uang dari akun whatsapp suami saya, jadi sebelum ada korban kami akan melaporkan ini ke Mapolres Metro Bekasi” Lanjutnya.
Sebelumnya juga sudah ada beberapa korban dari niatan jahat akun yang mengcloning akun resmi milik Eka Supria Atmaja.
Meski sempat adanya pemberitahuan yang disampaikan langsung oleh akun resmi milik Bupati Bekasi Bang Eka, namun masih saja akun bodong Bang Eka kembali muncul dan mencari korban.