Antisipasi Tawuran Di Bulan Ramadhan, Kecamatan Pademangan Siagakan Ratusan Personil Gabungan.

Jakarta, Lampumerah.id – Antisipasi terjadi kasus tawuran yang meresahkan di Bulan Suci Ramadhan, Kecataman Pademangan Jakarta Utara membangun posko Pencegahan Tawuran dengan penyiagaan ratusan personil gabungan berbagai instansi.

Camat Pademangan Jakarta Utara, Didit Mulyadi mmengatakan petugas gabungan berbagai Instansi di Pademangan mengadakan apel besar bersama komponen masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Pademangan dalam rangka wmengantisipasi aura di bulan Ramadhan.

“Nantinya petugas di kos-kos ini akan melakukan pengawasan kerawanan, Kita ada kerawanan tawuran menjelang sahur, Kalau personil yang stand-by, Polsek maupun dengan Peramil, itu kurang lebih sekitar 15 ada.” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Pademangan Kompol Binsar Hatorangan Sianturi menjelaskan pihaknnya akan menerjunkan 100 personil polisi yang akan melakukan patroli secara rutin berkala, untuk mencegah tawuran terjadi.

“Yang pasti setiap malam kita akan melaksanakan apel gabunganc Minimal di angka 100 personil tiap malamnya pasti ada” ujar Binsar.

“Terlihat sekali sinergitas dari seluruh elemen di Pademangan Untuk menjaga keamanan, kebersamaan, dan kesuka citaan selama bulan Ramadhan” Tambahnya.

Binsar mengatakan untuk melakuka pencegahan tindak kriminal dan tawuran yang terjadi perlunya penjagaan ketat dari pihak petugas dan juga edukasi kepada warga.

“Yang pasti kita melakukan upaya edukasi himbauan Agar anak-anak tidak keluar di jam-jam yang rawan, Biasanya setelah Tarawih, sebelum sahur, dan setelah sahur.” ujarnya.

“Dan tentunya kita akan melaksanakan patroli bersama tiga pilar di jam-jam rawan Dan juga ada gabungan juga dari elemen-elemen lain.” ujarnya.

Binsar menegaskan hingga sejauh ini belum terjadi aksi tawuran yang meresahkan tersebut, namun Pihak Kepolisian tetap akan melakukan patroli dan pengawasan yang ketat.

“Saya rasa di Pademangan tidak bisa dikatakan rawan tawuran, Karena memang sudah cukup jauh berkurang tawuran di Pademangan, Tetapi alangkah baiknya jika kita tetap melakukan upaya pencegahan” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *