Canggih Berinovasi Isu Lingkungan, Petrokimia Gresik Sabet Enam Penghargaan EPSA 2023

GRESIK | lampumerah.id – Petrokimia Gresik berhasil memborong enam penghargaan tentang inovasi di bidang lingkungan, di ajang Eco Tech Pioneer and Sustainability Award (EPSA) 2023.

Penghargaan dari Departemen Teknik Lingkungan, Universitas Diponegoro (Undip) ini diterima SVP Teknologi, Erinto mewakili Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo di Semarang, baru-baru ini.

Menyikapi penghargaan tersebut, Dwi Satriyo mengatakan Petrokimia Gresik sebagai produsen pupuk dan bahan kimia dengan varian terlengkap di Indonesia, serta penghasil pupuk NPK terbesar di Tanah Air, selalu memegang prinsip kepedulian terhadap lingkungan dalam menjalankan operasional bisnis.

“Penghargaan ini menjadi salah satu bukti bahwa Petrokimia Gresik melalui produk-produk inovatifnya senantiasa peduli terhadap pengelolaan lingkungan, dengan berbagai inovasi,” ujar Dwi Satriyo.

Sebelumnya, Petrokimia Gresik juga berhasil menyabet Proper Emas dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dan Industri Hijau Level 5 dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) atas kepedulian dalam pengelolaan lingkungan.

EPSA adalah ajang pemberian penghargaan bagi setiap perusahaan yang berkomitmen dalam menghadirkan inovasi teknologi, sebagai upaya dalam menjaga dan melindungi lingkungan. EPSA menjadi kesempatan bagi perusahaan di seluruh Indonesia untuk menunjukkan komitmennya dalam berinovasi untuk mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs). (san)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *