GRESIK | lampumerah id – Tahun ini, dalam memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 H, Petrokimia Gresik menyalurkan 134 hewan kurban, terdiri 31 ekor sapi dan 103 ekor kambing, senilai lebih dari Rp 1,5 miliar.
Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo menjamin, setiap hewan kurban yang disalurkan sudah melalui proses pengecekan kesehatan oleh dokter hewan.
“Kesehatan merupakan salah satu syariat Islam yang harus dipenuhi pada hewan kurban, sehingga hewan kurban yang disalurkan dan dikonsumsi memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Dwi Satriyo.
Selain sehat, tambah Dwi Satriyo, semua hewan kurban yang didistribusikan untuk masyarakat tersebut diambil dari peternakan yang ada di Kebun Percobaan (Buncop) Petrokimia Gresik. Tetapi juga ada yang dibeli dari peternak mitra binaan perusahaan.
Dengan demikian, kegiatan dalam memperingati Hari Raya Idul Adha yang dilaksanakan Petrokimia Gresik ini juga menjadi bentuk dukungan perusahaan terhadap keberlangsungan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) sektor peternakan.
“Selain wujud partisipasi Petrokimia Gresik terhadap kegiatan keagamaan, bantuan hewan kurban ini memiliki manfaat ganda, untuk mendorong perekonomian para peternak mitra binaan Petrokimia Gresik,” ungkap Dwi Satriyo.