Jakarta l lampumerah.id – Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri baru saja resmikan Mahfud MD bakal Cawapres Ganjar untuk maju pilpres 2024.
Pengumuman disampaikan langsung oleh Megawati saat Presiden RI Joko Widodo tengah melakukan kunjungan bilateral ke Tiongkok dan Arab Saudi.
Hal ini mengundang pertanyaan wartawan, yang bertanya langsung apakah presiden mengetahui agenda deklarasi dan apakah presiden masih Istiqomah mendukung Ganjar? Terutama setelah putusan MK yang membuat Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka bisa maju Cawapres.
Ketua DPP PDIP Puan Maharani langsung menjawab dengan pertanyaan balik. “Pertanyaan itu seharusnya disampaikan langsung ke beliau. Saya juga pingin tahu jawabannya. Apakah masih mendukung Ganjar atau tidak? Jadi titip tolong nanti ditanyakan langsung ke Pak Jokowi, ya,” kata Puan, balik bertanya, di Kantor DPP PDIP, Jl. Diponegoro, Jakarta, Rabu(18/10)