Bekasi Kota | Lampumerah.id – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Bekasi yang baru dilantik, Sulvia Triana Hapsari, mengimbau masyarakat serta jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mewaspadai modus penipuan yang mengatasnamakan dirinya.

“Segera laporkan kepada pihak berwajib jika ada yang mengaku sebagai saya dan meminta uang,” tegas Sulvia Triana Hapsari, yang akrab disapa ST Hapsari, usai pelantikan di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat, Rabu (23/07/2025).

Menurutnya, pelaku penipuan biasanya menghubungi korban melalui aplikasi pesan seperti WhatsApp dan menggunakan identitas palsu untuk meminta sejumlah uang dengan berbagai alasan.

“Jika ada yang mengaku sebagai Kajari Kota Bekasi lalu meminta uang, mohon jangan dilayani dan segera laporkan,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bekasi, Junaedi, mengapresiasi langkah cepat Kajari dalam menyikapi maraknya penipuan yang memanfaatkan jabatan pejabat publik.

“Imbauan ini sangat penting untuk mengantisipasi modus penipuan digital yang kian beragam dan semakin canggih,” kata Junaedi.

Ia juga meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk aktif mensosialisasikan peringatan ini hingga ke tingkat kelurahan. “Dengan sosialisasi masif, kita bisa menutup ruang gerak para pelaku penipuan,” pungkasnya.