‎Bekasi | Lampumerah.id – Sejumlah limbah peralatan medis dan sisa botol botol obat-obatan berserakan di tempat pembuangan sampah di Kampung Jarakosta, Desa Danau Indah, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat,” Kamis (13/11/2025).

‎Tim Koalisi Kawal Lingkungan Indonesia Lestari (Kawali) Bekasi Raya bersama Lampumerah.id, mendatangi lokasi tersebut, Tim tidak hanya menemukan sejumlah alat-alat medis, seperti jarum suntik, botol infusan, sarung tangan karet, selang, gelang untuk pasien, perban sisa bekas darah dan sisa botol obat – obatan berbahaya.

‎Dilokasi itu, sampah yang terdiri dari organik dan non organik tampak menumpuk di pinggiran tol Jakarta – Cikampek, selain menimbulkan bau tak sedap, sampah tersebut dikawatirkan membahayakan warga yang tidak jauh dari tempat tinggal mereka.

‎Menurut ketua Koalisi Kawal Lingkungan Indonesia Lestari Sofyan, dia kaget menemukan banyaknya barang-barang medis rumah sakit yang masih berisi darah yang berserakan dan ada yang masih terbungkus plastik.

“Awalnya saya dapat informasi dari warga, pas saya cross cek datang ke lokasi kami temukan, sisa jarum suntik, botol infusan, selang, ada sarung tangan plastik, perban masih berisi darah dan  juga bekas vaksin – vaksin. Ini sangat membahayakan yang beresiko kepada warga disekitar, Kata Sofyan saat berada dilokasi.

‎Pembuangan limbah medis B3 ini juga sangat berdekatan dengan jalan Tol Jakarta – Cikampek dan juga tak jauh dari lokasi tempat tinggal warga ini sangat beresiko tentang kesehatan masyarakat.

‎”Akan ada banyak penularan penyakit yang tidak terduga akibat limbah B3, berupa media,” tambah Sofyan,

‎‎Sofyan berharap, Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui dinas Lingkungan Hidup, harus segera bertindak terkait masalah ini, agar tidak menimbulkan penyakit yang berdampak kepada masyarakat.