Agenda Kerja Baznas Jakarta Utara

Jakarta | Lamer.id – Baznas mengumumkan agenda kerja 2021. Koordinator Baznas-Bazis Jakarta Utara, Wisnu Cakraningrat, menyampaikan, antara lain:

Bedah Rumah di 6 kecamatan Jakarta Utara dan kepulauan seribu/ “Kita menargetkan 60 unit rumah layak huni,” kata Wisnu kepada Lamer.id.

Juga, menyalurkan bantuan untuk marbot (pengurus masjid dan musholah) , para guru mengaji, guru honorer, bantuan anak yatim, dan bantuan kepada dhuafa berupa uang tunai senilai @ Rp  1.000.000 melalui transfer.

“Data penerima sumbangan, kami terima dari kelurahan – kelurahan dan kami akan lakukan bantuan tersebut melalui transfer,” sambung Wisnu.

Baznas akan  bekerjasama dengan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara mengadakan khitan massal. Peserta mendaftar melalui  kelurahan di wilayah tempat tinggal.

“Adapun anggaran yang nanti akan kami saluran kan itu berdasarkan pengumpulan ZIS (Zakat Infak dan Sadaqoh ) pada Tahun 2020 dan sumber dananya dari masyarakat yang dikelola kelurahan,” katanya.

Siswa sekolah yang dikelola Sudin Pendidikan dan satlak kecamatan , dari Zakat Profesi sejumlah ASN, UPZ(unit pengumpul Zakat) , para pengusaha dan juga Zakat dari para karyawan BAZNAS . Angaran tahun ini Rp 7.8 miliar. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru